Saat zaman masih buta akan teknologi, masyarakat menggunakan lilin atau lampu yang berbahan bakar minyak tanah sebagai penerangan. Asap yang dihasilkan berwarna hitam pekat, tentunya sangat tidak dianjurkan.
Pencahayannya juga redup, hanya dapat menerangi satu ruangan. Berpotensi menimbulkan berbagai macam dampak buruk, terutama mengancam kesehatan mata dan pernapasan.
Bagaimana lagi, hanya itulah yang dapat digunakan sebagai pelita. Hingga akhirnya sekitar tahun 1880, munculah lampu pijar yang sedikit modern ketimbang lampu yang sebelumnya. Cukup membantu, hanya saja efisiensi energinya buruk.
Pada tahun 1970 an, mulai bermunculan sumber energi yang lebih efisien mulai dari lampu HID, neon, dan lain-lain. Hanya saja belum ada yang sebagus kualitas dari lampu LED yang banyak digunakan pada saat sekarang ini.
Tidak hanya digunakan oleh konsumen biasa untuk menerangi rumahnya. Setingkat profesional industri sekalipun banyak yang melirik lampu LED sebagai pilihan bijak untuk industrinya. Kenapa lebih tertarik menggunakan LED? Berikut alasan menggunakan LED untuk industri!
1. Efisiensi Lebih Tinggi Sehingga Mampu Menekan Biaya
Industri merupakan proses mengolah bahan mentah menjadi bahan jadi,sehingga menghasilkan barang yang bermanfaat dan memiliki nilai jual yang tinggi. Proses ini tentunya memakan waktu yang panjang.
Dalam pekerjaannya membutuhkan penerangan yang memadai sehingga pekerjaan akan cepat selesai. Oleh karena itu, banyak profesional industri yang memilih lampu LED yang minim menghasilkan panas.
Apabila pihak industri menginginkan lampu menyala pada tingkat lumens maksimal, tidak butuh waktu yang lama langsung menyala. Sehingga efisiensi lebih tinggi dan mampu menekan biaya operasional.
2. Warna Sesuai Preferensi
Lampu LED memiliki warna yang sesuai preferensi. Tidak hanya menghadirkan warna cahaya biru yang dapat merusak kesehatan mata tapi menghadirkan beragam warna pencahayaan. Lebih menyehatkan tentunya. Untuk selengkapnya, Anda dapat membaca artikel berjudul Cahaya Lampu yang Baik untuk Kesehatan Mata dalam Jangka Panjang.
Sesuaikan saja dengan kebutuhan industri. Pilih warna putih apabila ingin meningkatkan konsentrasi. Cahaya yang dipantulkan juga mampu memberikan relaksasi tersendiri. Pihak industri juga dapat menyesuaikan warna lampu LED yang dipilih dengan warna cat yang digunakan. Pemilihan warna juga berlaku pada penggunaan pengingat jadwal atau sejenisnya.
3. Teknologi LED yang Semakin Berkembang
Alasan lain kenapa profesional industri banyak yang menggunakan LED karena teknologinya semakin berkembang kearah yang lebih baik. Tahun terakhir sudah hadir solusi penerangan yang sangat modern loh.
Sangat tepat dan recommended sekali untuk digunakan pada sebuah industri. Banyak hal-hal yang dapat dirasakan dengan adanya inovasi teknologi LED. Terlebih penggunaanya juga mudah untuk diaplikasikan.
Jadwal penerangan, Jenis warna dan penggantian warna, serta voice activated control sudah dapat dikontrol menggunakan bluetooth, wifi, ataupun IP, atau smart. Selain itu, teknologi sensor juga memanfaatkan produk lampu LE.
Dengan perkembangan ini monitoring arus pergerakan manusia yang melewati ruangan jadi lebih mudah untuk dilakukan. Hal ini tentunya dapat menjadi nilai tambah untuk lampu LED.
4. Jenis Lampu yang Lebih Banyak diMinati Profesional Industri
Jenis lampu LED yang umumnya digunakan oleh kalangan masyarakat pada ruangan indoor adalah lampu tabung LED dan lampu bohlam LED. Nah, pertanyaannya manakah yang lebih dilirik oleh profesional industri?
Ternyata profesional industri lebih banyak menjatuhkan pilihan pada lampu tabung LED ketimbang bohlam LED. Kelebihannya yakni jauh lebih efisien dalam menghemat energi.
Terbukti mampu menghemat energi sebanyak 50 persen. Sedangkan dari segi ketahanan, lampu tabung LED memiliki ketahanan yang lebih lama. Bisa mencapai 15.000 jam lamanya.
Bagaimana dengan bohlam Led? Sebenarnya durabilitas yang ditawarkan juga cukup tinggi. Namun, titik cahayanya menyebar ke berbagai arah. Sedangkan lampu tabung LED memberikan penerangan yang lebih luas.
Lampu pilihan profesional industries ini ibarat cahaya matahari alami yang meskipun bersinar namun nyaman bagi kedua mata. Sehingga tidak akan mempengaruhi kinerja pekerja, bahkan dapat menambah fokus.
Dengan begitu, produktivitas pekerja turut mengalami peningkatan. Output yang dihasilkan semakin memuaskan. Goals akan mudah diwujudkan serta terjadi peningkatan pendapatan.
Itulah tadi beberapa alasan profesional industri memilih lampu LED sebagai penerangan yang tepat. Tak ada salahnya industri Anda juga menggunakannya. Supaya dapat menekan biaya, menjadikan pekerjaan menjadi lebih mudah dan bersemangat.
Jika Anda sedang mencari Lampu LED untuk penerangan maupun dekorasi ruangan, temukan di Supplier Lampu LED Adika Mitra Sejahtera. Sebagai OPPLE LED Distributor resmi, Kami menjual berbagai tipe Lampu LED OPPLE dengan kualitas terbaik. Silahkan hubungi admin untuk mendapatkan penawaran harga terbaik.